Tingkatkan Kompetensi Guru, Dandim Hadiri Seminar Nasional Matematika Indonesia

Baca Juga


Pasuruan - Dalam mendukung upaya peningkatan kualitas pendidikan di Wilayah Pasuruan dan Lumajang, Dandim 0819/Pasuruan, Letkol Arh Noor Iskak, S.T, menghadiri kegiatan Seminar Nasional Matematika Indonesia, yang digelar Hotel Ascent Premiere Pasuruan.  Jl. Jend A. Yani No.45-47, Gadingrejo, Kota Pasuruan, Jawa Timur 67135. Selasa (22/04/2025)


Kegiatan Seminar Nasional Matematika ini adalah forum diskusi atau pembelajaran yang difokuskan pada matematika, bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan tentang berbagai topik di bidang matematika. Adapun peserta seminar berjumlah sekitar 1000 orang terdiri dari perwakilan guru TK sampai MA yaitu gabungan dari wilayah Pasuruan dan Lumajang


Dalam kesempatan tersebut Kanjeng Raden Aryo Setiawan Dirjonagoro, S.M., M.Si., M.H., M.M., CPFI., CFRS., CPOM., CDRA., CPMM. yang akrab di panggil Master Setiawan hadir langsung sebagai narasumber utama. Ia menyampaikan kegiatan ini sangat penting untuk peningkatan kompetensi numerasi guru dan menekankan pentingnya inovasi dan metode pembelajaran yang menyenangkan.


"Kegiatan Seminar Nasional Matematika Indonesia ini sangat penting untuk peningkatan Numerasi maupun kompetensi bagi para guru khususnya di bidang matematika. Selain itu juga dapat menambah perbendaharaan metode dalam pembelajaran matematika."ucap Setiawan.


Sementara itu Dandim 0819/Pasuruan Letkol Arh Noor Iskak S.T, memberikan motivasi kepada para peserta seminar dengan mengingatkan pentingnya membentuk generasi muda yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga berkarakter kuat dan beradab.


“Diharapkan dengan kegiatan seminar ini dapat menambah pengetahuan, pengalaman, wawasan ilmu dan meningkatkan kompetensi pembelajaran matematika, sehingga nanti kita bisa menyampaikan dan menyalurkan kepada para peserta didik dengan lebih baik dan mudah,” ungkap Dandim. ***

0 Komentar

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama