Baca Juga
- Oknum Guru Dilaporkan Istrinya ke Polisi Karena Dugaan Kekerasan
- Jambret di Beji Makan Korban, Pelaku dan Suami Korban Meninggal
- Bea Cukai Pasuruan Sangkal Video Pamer Mobil Mewah
- Video "SmackDown" di Prigen Viral, Terduga Pelaku Pakai Kaos "Kutho Begal"
- Dump Truck Muat Batu, Lindas Bocah Sekolah Hingga Tewas
- Kembali Beraksi, Naga Karimata Water Bergerak Menuju Perbatasan Untuk Memberikan Air Bersih
- TNI-Polri Amankan Pembagian Takjil di Tulungagung
- Kapolres Bandara Ngurah Rai Sambut Kedatangan Tim Supervisi Mabes Polri Ops Ketupat 2024
- Kurang dari 1x24 Jam, Polsek Japsel Berhasil Ciduk Pelaku Curas
- Kasrem 042/Gapu pimpin Acara Laporan Korps Perwira Periode 1 April 2024
- Terkait Perkara di Desa Ambal-ambil, Polres Pasuruan: Butuh Pemeriksaan Tambahan
- Sidang Mediasi Perdana Gugatan Sewa Menyewa Lahan Obyek Tanah, penggugat pernah Viral Di Bali
- Polri Bongkar Tambang Timah Ilegal di Bekasi, Kerugian Negara Capai Rp10 Miliar
- Tersangka dan Barang Bukti Tahap II Kasus Dugaan Salahgunakan Dana BUMDesa Kerta Laba Desa Dawan Kaler Segera Dilimpahkan ke PN Denpasar
- Melanggar UU Keimigrasian, Dua WNA Nigeria Dideportasi Oleh Rudenim Pusat Tanjung Pinang
- Anggota BNN Dihajar Saat Gerebek di Pasuruan, Dua Anggota Terluka
- Oknum Guru Akui Tampar Istri Sebagai Pelajaran
- Jaksa Turun ke Purwodadi, Anggota Dewan Beri Apresiasi dan Minta Segera Umumkan Tersangka
![]() |
Foto : Tangkapan layar video viral / inset : terduga pelaku |
PASURUAN - Video kekerasan terhadap anak berseragam sekolah, viral di media sosial facebook, Kamis (02/03). Video berdurasi 25 detik itu, diunggah oleh akun Mey sekitar 1 jam yang lalu.
Di group facebook, juga terdapat unggahan yang sama tentang kekerasan itu. Bahkan ada video lain yang berdurasi 49 detik yang menggambarkan kekerasan anak. Dalam 3 jam unggahan itu ternyata sudah dibagikan sebanyak 21 kali dan tayang sekitat 2005 kali.
Selain korban, dalam video berdurasi 25 detik itu, terlihat 3 pemuda berada di TKP, dan 1 anak men-videokan.
Di video itu, terlihat 1 pemuda pakai sweater hitam sedang me-mepet korban dari belakang. Sedangkan, 1 pemuda berkaos hitam dengan tulisan "KUTHO BEGAL", nampak beringas menganiaya anak itu.
Saking bringasnya, pria berambut sedikit gondrong itu, beraksi seperti aktor laga legendaris jaman dulu yaitu brucee lee.
Beberapa kali tendangan mendarat di tubuh anak yang terlihat sudah tak berdaya itu. 1 terlihat mendarat di dada depan, dan 1 lagi bagian dagu korban.
Dalam Video berbeda, nampak pelaku makin bringas, hingga tak pakai kaos lagi. Pukulan demi pukulan terlihat mendarat ke tubuh korban. Tak hanya itu, korban juga beberapa kali dibanting seperti tayangan di televisi berjudul WWE SmackDown.
Meski korban sudah tak berdaya, pemuda itu seperti kesurupan dengan memukuli anak itu, meski sudah terlihat terjatuh. Tak tanggung-tanggung, pria itu juga telihat beberapa kali menginjak-injak korban yang sudah tak punya daya. Beberapa kali korban mengharap belas kasihan namun tak dihiraukan pelaku.
![]() |
Foto : Tangkapan layar saat terduga pelaku injak korban |
Usut punya usut, ternyata peristiwa kekerasan itu terjadi di Desa Sukoreno Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan. Namun untuk waktunya, Kabar Lensa masih menggali informasi pastinya. Bahkan siapa yang menjadi korban kekerasan masih belum didapat oleh team Kabar Lensa
Secara singkat, Kasi Humas Polres Pasuruan IPDA Bambang Sugeng Hariyadi sempat menjawab pertanyaan wartawan. Menurut Bambang, kekerasan itu terjadi di Prigen dan sudah ditangani polisi. "Masih di lokasi lur, diamankan pak kades setempat" jawab singkat Bambang yang terlihat masih sangat sibuk.
(Die)
Posting Komentar