Nelayan Kalirejo Hilang di Laut, Mertua : Dia Tak Bisa Renang

Foto : Marsum Mertua / inset : Junaidi (nelayan)

Pasuruan, Kabarlensa.com | Pencarian nelayan yang hilang di selat madura beberapa hari lalu, hingga saat ini belum ada titik terang. Padahal Tim Gabungan yang terdiri dari Basarnas, TNI, Polairud serta relawan sudah di terjunkan.

Namun hingga Rabu sore(02/06), masih belum ada tanda tanda kalau sang nelayan itu ditemukan. Meski begitu, pihak keluarga masih berharap  Junaidi ditemukan dalam keadaan selamat.

Harapan itu disampaikan Marsum, mertua nelayan yang hilang, saat ditemui wartawan di rumahnya. "Saya baru saja pulang dari pencarian mas" kata Marsum penuh harap.

Dia sendiri mengatakan kalau sang menantu itu memang tak bisa berenang. "Menantu saya itu baru empat harian pegang perahu dan tak bisa berenang" imbuh sang mertua.

Dan Marsum pertama kali mendapat kabar kalau menantunya hilang pada Minggu sore. Dia semakin yakin kalau sang menantu hilang, setelah perahu miliknya ditemukan di  perairan pantai Lekok pada sore itu dan langsung melakukan pencarian bersama warga.

Namun hingga sore kemarin Junaidi nelayang yang hilang masih belum ditemukan keberadaannya.

Sementara, Kasat Polairud AKP Winardi saat dihubungi media melalui sambungan telpon mengatakan, bahwa Tim Gabungan itu sudah melakukan penyisiran sepanjang 5 Mil.

Tim yang terdiri dari Basarnas, TNI, Polri itu di bagi menjadi dua. Namun hingga rabu sore Juanidi warga Kalirejo Kraton itu belum ditemukan dan pencarian dilanjutkan pagi ini.

(yud/rif/tim)

0 Komentar

Posting Komentar

Post a Comment (0)

Lebih baru Lebih lama